MILAN. – Setalah menebar pesona di ajang EICMA International Motorcycle Show 2010 yang berlangsung pada 2 – 7 November 2010 lalu, Ducati akhirnya mengabarkan bahwa Diavel akan dipasarkan mulai Januari 2011 mendatang.
Seperti dilansir worldmotobike.com, motor bermesin 1.200 cc ini akan dipasarkan di Inggris dengan bandrol harga mulai 15.495 – 15.895 Pounsterling atau sekitar Rp 222,91 – Rp 228,66 juta.
Ducati membekali motor ini dengan mesin berkapasitas 1198.4cc Testastretta11°, L-Twin silinder, 4 katup per silinder, Desmodromic berpendingin cairan.
Motor seksi dengan sistem pengkabutan bahan bakar injeksi yang memanfaatkan teknologi Mitsubishi electronic fuel injection system, Mikuni elliptical throttle bodi dengan RbW ini, diklaim Ducati telah memenuhi standar emisi Euro 3.
Mesin berkompresi 11.5 : 1 dengan transmisi 6 percepatan ini dikatakan Ducati mampu memuntahkan tenaga hingga 162 hp (119kW) pada 9500 rpm. Sementara torsinya mampu mencapai angka 94lb-ft (127.5Nm) pada 8000 rpm.
Di sektor pengereman, di roda depan Ducati membekali Diavel dengan dual semi-floating disc berukuran 320 mm dengan caliper monoblok dari Brembo dan 4-piston dengan ABS.
Sementara di roda belakang Ducati mencangkokkan cakram, 2-piston floating calliper dengan ABS.
Diavel hadir dalam dua varian, Diavel varian standar dan varian dengan bodi kit berlapis Karbon.
“Diavel merupakan superbike yang dibangun dengan konsep sepeda motor terbaru,” ungkap Claudio Domenicalli, General Manager of Ducati Motor Holding.
Konsep baru itu adalah paduan antara motor sport, streetfighter, serta motor petualang. Walhasil, selain lincah, Ducati Diavel juga menawarkan performa mesin yang mumpuni dan ditopang rancang bangun bodi yang kokoh dan kuat serta fitur penunjang kenyamanan yang komplit.
Jika diperhatikan secara detil dan rinci setiap sektor motor terbaru Ducati ini, mulai dari mesin hingga fitur penunjangnya, maka tak heran jika Domecicalli begitu yakin dengan ungkapannya itu.
Beberapa fitur penunjang kenyaman dan keamanan di cangkokkan pada Diavel, sebut saja Ducati Traction Control (DTC). Memang, peranti itu diambil dari saudaranya Ducati Multistrada 1.200. “Namun DTC di Diavel itu telah mengalami sedikit modifikasi,” sebut siaran pers Ducati.
Tak cukup sampai disitu, Ducati juga melengkapi Diavel dengan Antilock Brake System (ABS) yang menemani peranti pengereman Brembo monoblock dengan dual disk berukuran 320 mm di roda depan.
Sementara di roda belakang Ducati memasang cakram floating kaliper dua piston yang juga dilengkapi peranti pengereman standar ABS.
Tak cukup sampai disitu, Ducati pun menghadirkan fitur Traction Control dan Ducati Riding Mode. Fitur Ducati Riding Mode menyediakan empat pilihan daya berkendara yaitu gaya sport, touring, urban, dan enduro.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar